get app
inews
Aa Read Next : Malam Ramah Tamah HUT RI, Empat Developer Terima Penghargaan dari Gubernur Sulsel

Gubernur Sulsel Merasa Kehilangan Sosok Syukur Bijak Wakil Bupati Luwu

Kamis, 06 April 2023 | 21:52 WIB
header img
Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, Upacara Pelepasan Jenazah Wakil Bupati Luwu. Foto Dokumen Pribadi

LUWU, iNewsGowa.id - Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman merasa kehilangan sosok Wakil Bupati Luwu Syukur Bijak.

Bagi Andi Sudirman, sosok Almarhum Syukur Bijak sangat komunikatif dan merakyat.

“Beliau adalah orang baik, sangat baik kepada semua orang. Ia merupakan salah satu putra terbaik Sulsel, banyak hal yang telah beliau perjuangkan untuk masyarakat, khususnya di Luwu,”  kata Andi Sudirman saat menjadi pembina Upacara Pelepasan Jenazah Almarhum Syukur Bijak di RSUP Wahidin Sudirohusodo, Kamis (6/4/2023).

Ia pun mendoakan, semoga amal kebaikan Almarhum diterima di sisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan dikuatkan dan diberikan kesabaran.

“Kita berdoa semoha segala kesalahan, kekhilafan serta dosa almarhum diampuni, apalagi bulan ini bulan Ramada. Juga segala amal bakti beliau selama mengabdi untuk masyarakat Luwu dan Sulawesi Selatan yang kita cintai tentu diterima di sisi Allah Subhanahu Wa ta’ala,” tuturnya.

Wakil Bupati Luwu Syukur Bijak dikabarkan meninggal dunia pada Kamis 6 April 2023 pada pukul 13:35 Wita.

Orang nomor dua di Kabupaten luwu meninggal dunia setelah menjalani operasi jantung. Namun, usai operasi tidak sadarkan diri hingga dinyatakan meninggal dunia, kemudian kabar tersebut ramai di media sosial.

Editor : Revin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut