Instruksi Kapolres Gowa, Kanit Provos Polsek Bontonompo Cek Kesiapan Personel PAM Tarawih

Akbar
Polsek Bontonompo, Polres Gowa. Foto Dokumen Pribadi

SUNGGUMINASA, iNewsGowa.id - Kanit Provos Polsek Bontonompo Aipda Firdaus melakukan pengecekan dan pengawasan terhadap personel yang melaksanakan pengamanan sholat taraweh di masjid masjid yang ada di wilayah Kecamatan Bontonompo dan Bontonompo Selatan, Kamis (23/3/2023) malam.

Saat dikonfirmasi disela-sela pengecekan yang dilakukan, Aipda Firdaus mengatakan, bahwa pengecekan ini kita lakukan atas perintah Kapolres Gowa melalui Kapolsek Bontonompo.

“Pengecekan dan Pengawasan ini dilakukan berdasarkan perintah lisan Kapolres Gowa, AKBP Reonald TS Simanjuntak, melalui Kapolsek Bontonompo di masjid masjid yang ada diwilayah kecamatan Bontonompo guna mengecek kesiapan siagaan personil sewaktu pelaksanaan sholat taraweh,” ujar Kanit Provos Polsek Bontonompo.

Terpisah, Kapolsek Bontonompo, AKP Hasan Fadhlyh mengatakan, pengawasan terhadap personel ini bertujuan agar personel yang melaksanakan pengamanan benar-benar melaksanakan tugasnya dengan penuh rasa tanggung jawab.

“Agar dapat memberikan rasa aman dan nyaman, pada saat umat muslim melaksanakan sholat taraweh. “Hasil pengecekan Kanit Provos terhadap personil pam, sesuai dengan sprint dan tempat pelaksanaan tugasnya,” Imbuh Kapolsek.



Editor : Revin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network