get app
inews
Aa Text
Read Next : Maksimalkan Pengamanan Pilkada 2024, Kapolres Gowa Pantau Langsung Kelengkapan dan Atribut Personil

Tax Gathering, Polres Gowa Terima Penghargaan dari KPP Pratama Bantaeng

Sabtu, 11 Februari 2023 | 11:53 WIB
header img
Hotek Maxone Nakassar. Foto Dokumen Pribadi

MAKASSAR, iNewsGowa.id - Mewakili Kapolres Gowa AKBP Reonald TS Simanjuntak, Kasi KEU Polres Gowa IPDA Isnain, menghadiri Tax Gathering di Max Ballroom Hotel Maxone Makassar, Kamis (9/2/2023) malam kemarin.

Tax Gathering digelar oleh Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bantaeng dengan mengundang 55 wajib pajak prominen yang berada di wilayah kerja KPP Pratama Bantaeng.

Kegiatan tersebut mengusung tema “Sipakatau, Sipakalebbi, Sipakainga”, yang berasal dari Bahasa Bugis.

Sipakatau, memiliki arti memanusiakan manusia, sebagai manusia harus saling menghormati, menghargai, berbuat santun, dan tidak membeda-bedakan antara manusia yang satu dengan manusia yang lainnya.

Sipakalebbi, yaitu memuliakan atau menghargai satu sama lain.

Sementara Sipakainga memiliki arti saling mengingatkan, sebagai manusia, sudah sepantasnya kita untuk saling mengingatkan satu sama lain apabila terjadi salah atau lupa.

Kepala KPP Pratama Bantaeng, Falih Alhusnieka dalam sambutannya, menyampaikan betapa pentingnya sinergi antara Wajib Pajak dan DJP sebagai mitra.

"Bersama-sama saling menghargai satu sama lain sehingga akan menjadi contoh dalam perwujudan sikap cinta tanah air dalam membangun Bangsa Indonesia melalui Gerakan Bangga Membayar Pajak," sambutnya.

Kemudian dilanjutkan pembacaan nominasi penghargaan yang diberikan kepada wajib pajak terpilih dari tiap kabupaten diantaranya Gowa, Bantaeng, Takalar dan Jeneponto, baik perseorangan, badan (perusahaan) maupun instansi pemerintah.

Pada kegiatan tersebut, Polres Gowa mendapat penghargaan yang masuk nominasi wajib pajak yang diterima langsung oleh Kasi KEU Polres Gowa IPDA Isnain, mewakili Kapolres Gowa.

Ditempat yang terpisah, Kapolres Gowa AKBP Reonald TS Simanjuntak saat dikonfirmasi, membenarkan bahwa Polres Gowa menerima penghargaan dari Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bantaeng.

"Semoga penghargaan ini menjadi motivasi untuk kami di Polres Gowa dan mengapresiasi seluruh personel yang telah berkontribusi dan tetap wajib membayar pajak," tutur Kapolres.

Editor : Revin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut