SUNGGUMINASA, iNewsGowa.id - Kelompok Penyanyi Jalanan (KPJ) Kabupaten Gowa Perkuat Silaturahmi Jelang Milad Setahun BerCerita. Agenda ini dimana pengurus KPJ Gowa bersilaturahmi membangun diskusi bersama beberapa Tokoh Masyarakat, Komunikasi maupun Instansi dan Pemerintah, salah satunya adalah Rahmansyah yang juga bahagian dari Dewan Pembina KPJ Gowa.
Rahmansyah juga selaku Dirut Perusahaan Daerah (Perusda) Kabupaten Gowa mengapresiasi dan akan selalu mendukung kegiatan-kegiatan positif yang akan dilaksanakan oleh KPJ Gowa.
"Kami sangat mengapresiasi kegiatan milad ini. Silahkan jalan, silahkan laksanakan. Sebagai bahagian dari pemerintah Kabupaten Gowa tentu sangat mengapresiasi kegiatan Hut Setahun KPJ Gowa ini. Dan Terima kasih telah membangun silaturahmi, kami kedepannya bisa agendakan bersama, dengan melibatkan banyak pihak, termasuk komunitas-komunitas kesenian. In Shaa Allah, selaku pembina siap sedia membantu dan berkolaborasi," pungkas Rahmansyah yang juga selaku kader dari Partai Perindo Gowa saat ditemui disalah satu warkop, Somba Opu, Senin (17/7/2023).
Sementara Sekretaris Umum KPJ Gowa Iwan Mazkrib dan juga selaku Ketua Milad mengatakan bahwa, jelang Milad KPJ Gowa, bersama teman-teman pengurus berinisiatif membuka komunikasi dan silaturahmi ke berbagai pihak. Termasuk orang-orang internal KPJ Gowa, agar persipan HUT KPJ Gowa nantinya bisa berjalan sesuai harapan.
"Sebagai komunitas jalanan yang bergerak di bidang seni, kami tentunya membuka ruang kolaboratif untuk ke semua pihak, termasuk pemerintah Kabupaten Gowa dan terkhusus komunitas-komunitas seni budaya," ucapnya.
Iwan menambahkan besar harapan Setahun Bercerita KPJ Gowa yang mengangkat tema Tentang Karya dan Sahabat tentunya mengalami banyak tantangan.
"Bukan hal yang mudah, karena dalam setahun berdirinya KPJ Gowa berbagai tantangan telah dilalui dalam kebersamaan. Kami anggap bahwa itu untuk bahagian pemberdayaan sebagai kelompok jalanan, dengan itu kami harus mempererat silaturahmi bukan hanya kepada anak-anak jalanan saja, tapi tentunya juga ke semua pihak termasuk pemerintah. Semoga ke depannya sinergitas ke semua pihak mampu berjalan dengan baik melalui HUT KPJ Gowa. Salam Jalanan," tutup Iwan.
Editor : Revin
Artikel Terkait