TAKALAR, iNews.id -- Menghadapi Pemungutan Suara Ulang (PSU), Bawaslu Kabupaten Takalar kerahkan seluruh Pengawas Kecamatan Polongbangkeng Utara dan Kecamatan Galesong untuk mencegah terjadinya politik uang.
Sesuai agenda, PSU di Takalar akan dilaksanakan tanggal 24 Februari 2024, untuk itu. Pengawas pemilu terus melakukan patroli pengawasan guna mencegah adanya transaksional sebelum pelaksanaan PSU.
Ketua Bawaslu Takalar, Nellyati menjelaskan PSU di TPS 3 dan TPS 8 Desa Kalukuang Kecamatan Galesong untuk pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, di TPS 2 Kel. Manongkoki PSU PPWP, DPR RI, DPD dan DPRD Provinsi sedangkan TPS 12 semua jenis pemilihan," ujar Nellyati, Kamis (22/02/2024).
Menurut Ketua Panawslu Kecamatan Polut, Sukmawati, selain rekap kecamatan, PSU di kedua Kecamatan tersebut menjadi fokus semua pengawas, untuk itu kata dia, patroli pengawasan terus dilakukan menjelang PSU di 4 TPS se-Kabupaten Takalar.
"Setiap hari Panwaslu Kecamatan Polongbangkeng Utara lakukan patroli pengawasan di Kelurahan Manongkoki, PSU di TPS 2 dan TPS 12 rawan terjadi politik uang, kami terus mengawasi dengan patroli pengawasan," Urai Sukmawati.
Sukmawati mengurai, untuk TPS 12 Kelurahan Manongkoki, PSU dilaksanakan untuk semua jenis pemilihan termasuk DPRD Kabupaten Takalar, sehingga tidak menutup kemungkinan tensi politik bisa saja meningkat, untuk mengantisipasi itu semua, Panwaslu di kecamatan tersebut rutin lakukan patroli pengawasan
Editor : Abdul
Artikel Terkait