get app
inews
Aa Text
Read Next : Malam Ramah Tamah HUT RI, Empat Developer Terima Penghargaan dari Gubernur Sulsel

Gubernur Andi Sudirman Luncurkan Trans Sulawesi, Takalar Jadi Rute Transportasi Bagian Selatan

Rabu, 12 Juli 2023 | 13:06 WIB
header img
Kabupaten Takalar Jadi Rute Trans Andalan Sulsel Bagian Selatan. Foto Dokumen Pribadi

TAKALAR, iNewsGowa.id - Kabupaten Takalar menjadi rute Transportasi Andalan Sulawesi Selatan (Trans Sulsel) yang diluncurkan oleh Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman, Senin 10 Juli 2023, Kemarin.

Takalar menjadi rute bus Trans Andalan bagian selatan yang terkoneksi dengan Kabupaten Jeneponto, Kabupaten Bulukumba, Kabupaten Kepulauan Selayar, Kabupaten Sinjai, Kabupaten Bone, Kabupaten Soppeng, Kabupaten Wajo, Kabupaten Luwu, Kabupaten Tana Toraja, Kabupaten Enrekang, Kabupaten Pinrang, dan Kabupaten Pangkep serta dua kota yakni Kota Pare-Pare dan Kota Palopo.

Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman mengatakan, sebanyak 26 bus akan beroperasi di beberapa jalur Sulsel yang akan terintegrasi dengan beberapa moda transportasi.

“Trans Andalan Sulsel akan terkoneksikan ke semua wilayah di Sulsel. Sekarang masih 13 Kabupaten/kota sebagai target wilayah,” kata Andi Sudirman Sulaiman.

Ia mengatakan, Trans Andalan Sulsel akan terus dikembangkan. Ia berharap ke depan bisa menjangkau semua wilayah di Sulsel.

Hal ini disambut baik oleh Pj. Bupati Takalar Dr. Setiawan Aswad yang turut menyaksikan kick off trans andalan dan penandatangan kesepakatan bersama implementasi digitalisasi antar moda transportasi antar Sulsel.

Ia berharap, kehadiran moda trans andalan ini memberikan kemudahan akses mobilisasi bagi masyarakat khususnya Kabupaten Takalar.

Editor : Revin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut