get app
inews
Aa Text
Read Next : HJG Ke-704: Adnan-Kio Berhasil Dorong Pertumbuhan Ekonomi di Sektor Pariwisata

TNI - POLRI dan ASN di Gowa Ikuti Upacara Taptu dan Pawai Obor

Kamis, 17 Agustus 2023 | 11:53 WIB
header img
Dandim Gowa Serahkan Api Obor ke Peserta Pawai - Foto Istimewa /Akbar

SUNGGUMINASA, iNewsGowa.id - Ratusan personil gabungan dari TNI, Polri, ASN serta anggota Pramuka mengikuti pelaksanaan Upacara Taptu dan Pawai Obor yang berlangsung. Rabu (16/08) sekitar pukul 19.00 wita malam di Halaman Kantor Bupati Gowa, Jln. Masjid Raya Kelurahan Sungguminasa, Kabupaten Gowa.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Komandan Kodim 1409/Gowa Letkol Inf.Muhamad Isnaeni Natsir,S.I.P yang turut dihadiri oleh para unsur Forkopimda, diantaranya Bupati Kab.Gowa Dr. Adnan Purichta Ichsan SH. MH, Wakil Bupati Gowa, Ketua DPRD, Ketua Pengadilan, Kajari Gowa serta para pimpinan SKPD lingkup Pemkab Gowa.Kapolres Gowa AKBP R.T.S Simanjuntak S.H., S.I.K., M.M., M.I.K. 

Pelaksanaan Upacara Taptu dan Pawai Obor berkeliling Kota Sungguminasa Kabupaten Gowa merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan dalam rangka memperingati detik-detik HUT Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke 78 di Kabupaten Gowa 

Pada kesempatannya, Dandim Gowa menuturkan bahwa upacara Taptu merupakan salah satu sarana untuk memaknai diri sendiri sebagai wujud kerja keras dalam mempertahankan kemerdekaan hasil perjuangan para pahlawan terdahulu, sekaligus untuk mengenang jasa para pahlawan yang bekerja keras berjuang demi kemerdekaan bangsa Indonesia.

Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menggerakkan para generasi muda untuk ikut mengisi kemerdekaan dengan tetap menjaga keutuhan NKRI dan memahami setiap makna kemerdekaan bangsa yang telah diraih,” ujar Dandim.

Editor : Thamrin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut