Ada Nama Baru Bakal Calon Bupati Gowa di Pilkada 2024

Palallo
Karikatur Bakal Calon Bupati Gowa. Foto Dokumen Pribadi

GOWA, iNewsGowa.id - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak (Pilkada Gowa) tahun 2024 mendatang, kembali hangat setelah dua nama tokoh politik disebutkan yakni  Anzar Zaenal Bate dan Rahmansyah.

Hal tersebut disampaikan dan telah mendapat lampu hijau dari ketua DPW Partai Perindo Sulawesi Selatan, Sanusi Ramadhan, pada Konferensi Pers, di Warkop Sija, Senin (23/01/23), Kemarin lalu, Kabupaten Gowa.

Pengamat Politik dan Sosiologi Universitas Muhamadiyah Makassar, Dr Kaharuddin menyebut kedua nama ini memiliki elektabilitas dan popularitas di Gowa

"Saat ini (Gowa) tak ada incumbent yang bertarung, Bupati Adnan saat ini sudah menjabat dua periode. Peluang bagi figur berkompetisi akan sengit nantinya" ujarnya, saat dimintai tanggapan, Sabtu (28/1/2023).

Terkait peluang, Kaharuddin menyebut peluang keduanya sangat besar, apalagi sudah memiliki nama besar sebagai modal politik.

"Apalagi kalau sudah mendapatkan lampu hijau dari  Partai tinggal membangun koalisi dengan partai lainnya," lanjut Kaharuddin.

Sebelumnya, Statement Sanusi Ramadhan yang mendorong kedua kader di Perindo maju pada Pemilukada Gowa 2024 turut mendapatkan respon secara Politik.

Anzar Zaenal Bate menyatakan dirinya  akan maju sebagai calon Bupati Gowa, sebagai respon dorongan Ketua DPW Partai Perindo Sulsel

"Kita lewati dulu proses Pileg, bekerja maksimal bersama semua mesin Perindo. Usai Pileg maka kita lihat bagaimana kondisi Gowa selanjutnya, kondisinya masih fluktuatif dan semua masih bisa berubah, yang pasti saya akan berkolaborasi dengan semua pihak," Ujar Anggota DPR Lima Periode ini, melalui Via WhatsApp (28/01/23)

Begitu pun, Rahmansyah yang kini duduk sebagai Direktur Utama Holding company Gowa merasa bersyukur atas pernyataan Ketua DPW Perindo Sulsel,

"Kami selalu diajarkan untuk Siap menjalankan amanah apabila disetujui, seorang Politisi memang dikader untuk mengembang amanah rakyat." Ungkap Rahmansyah, (28/01/23)

Dari nama yang menguat sebagai bakal calon Bupati Gowa 2024 yakni, Abdul Rauf Malaganni (Wakil Bupati Gowa), Amir Uskara (Waketum DPP PPP, Ketua Fraksi PPP DPR-RI), Darmawangsa Muin (Sekretaris DPD Gerindra Sulsel sekaligus Wakil Ketua DPRD Sulsel ), Husniah Talenrang (Ketua DPD PAN Gowa, Ketua Komisi III DPRD Gowa), dan Andi Abdullah Bau Sawa (Mantan Kadis Pariwisata Kota Makassar)

Berdasarkan pengamatan di lapangan dan Media Sosial, tim sukses bakal calon Bupati Gowa, intens adu kegiatan, mulai dari kunjungan tokoh, aksi sosial, Event Olah Raga, keagamaan sampai pada Dialog Publik.



Editor : Revin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network