HUT KPJ Makassar Ke-17, Suguhkan Berbagai Pertunjukan Selama 5 Hari

Kiky
HUT KPJ Makassar yang ke-17 Tahun, Suguhkan Berbagai Pertunjukan. Foto Dokumen Pribadi

MAKASSAR, iNewsGowa.id - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kelompok Penyanyi Jalanan (KPJ) Makassar yang ke 17 tahun, berbagai kegiatan serta pertunjukan akan dilaksanakan selama 5 hari, mulai tanggal 25 hingga 29 Juli 2023  yang bertempat di Sekretariat KPJ, Jalan Sultan Hasanuddin No 1, Makassar, Provinsi Sulsel.

Kegiatan Pembukaan diawali  oleh  Sambutan Ketua Umum  KPJ Makassar Erwin Z Jordan yang dihadiri beberapa tamu undangan dari berbagai komunitas  lembaga dan simpatisan seperti KPJ Gowa, LMMC 90s, Forum Sulsel Peduli, Matahari 90, Dog Lovers, komunitas Pencinta Alam, Forum CSAR Sulsel, dan Komunitas Vespa.

Acara berlangsung meriah karena dihibur oleh  Band The Jack, Kampoeng Belakang, DJ Forget (Chiil Musik) dan KPJ Sentral Kustik, apalagi Di pandu oleh MC TVRI  Baba Ong.


Berbagai Pertunjukan, HUT KPJ Makassar yang ke 17 Tahun



"Kegiatan ini kami laksanakan setiap tahunnya bukan sekedar kumpul dan hura-hura tapi esensinya adalah bersyukur, serta silaturahim dan Pentas Karya. 17 tahun atau Sweet Seventeen KPJ Makassar adalah usia yang kalau diambil dari usia manusia berarti sudah remaja, ini berarti KPJ Makassar harus bisa lebih baik, ebih dewasa,  lebih inovatif dalam berkarya dan lebih mandiri kedepannya," Sambut Erwin Z Jordan, Rabu (25/72023) malam.

Yudha selaku ketua panitia HUT KPJ Makassar yang ke 17 Tahun saat ditemui di lokasi mengucapkan syukur dan berharap kegiatan ini dapat berjalan dengan baik hingga selesai.

"Alhamdulillah kegiatan HUT KPJ Makassar bisa terselenggara dengan baik berkat bantuan dan kerjasama semua pihak yang turut berpartisipasi. Berharap kegiatan ini bisa benar-benar selesai sampai di Hari Puncak karena dalam waktu 5 (lima) hari pelaksanaan HUT kami menyajikan berbagai macam konten setiap harinya seperti Musik, Dialog, Mural, dan berbagai lomba. Selain itu juga kami membuka lapakan  serta Posko Vaksin untuk binatang peliharaan seperti kucing dan anjing," harap Yudha, Rabu (26/7/2023) di lokasi acara.

Berikut sepenggal Cerita Pinggir dan kegiatan-kediatan sosial KPJ Malassar dari Ketua Umum Erwin Z Jordan.

- 17 tahun yang lalu KPJ Makassar terbentuk di kota Makassar dengan dasar persaudaraan menyatukan visi misi teman-teman yang beraktifitas di jalanan dalam kemanusiaan dan karya yang berkiblat ke KPJ Indonesia (Bulungan Jakarta). KPJ Makassar selalu siap bekerjasama dengan Pemerintah, lembaga-lembaga, Ormas dan masyarakat pada umunya untuk melakukan kegiatan-kegiatan yang bersifat Sosial maupun Hiburan.

- Banyak karya-karya dan prestasi KPJ Makassar yang tidak di ketahui khalayak banyak, seperti lagu-lagu kritikan yang idealis, lagu Cinta berbagai genre musik yang lahir dari Band-band KPJ.

- Kegiatan-kegiatan amal sering juga dilakukan KPJ Makassar seperti halnya dalam penggalangan dana disetiap bencana alam di Wasior, Mamuju, Manado, dan Tsunami di Palu.

- Berkolaborasi antar lembaga melakukan bersih- bersih kota, pantai dan pulau. Tanam pohon di gunung, Jumat berkah dan lain-lain.

"In Shaa Allah KPJ Makassar akan selalu hadir dengan program kerja yang  terkonsep dengan ide-ide yang  positif dan bermamfaat," pungkas Erwin.



Editor : Revin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network